Senin, 28 November 2011

Renungan Awal Tahun

….”Perjalanan Hidup Takkan Melihat Siapa dan Apa dari Dirimu, Tapi Bagaimanakah Kau Mengisi Hidupmu Menjadi Lebih Indah”…

Sepenggal Lirik lagu dari Kahitna yang berjudul “Selamat Ulang Tahun Cinta” jadi renungan tahun baru, Lho apa hubungannya??? Sekilas lirik lagu ini seperti biasa saja, tapi buat saya kalimat diatas mempunyai banyak makna.

“Perjalanan Hidup Takkan Melihat Siapa dan Apa Dari Dirimu”…

Mengingatkan diri tentang siapa diri ini apa yang ada dalam diri…

Siapa saya?

Saya bukan Malaikat yang selalu taat dan tak pernah berbuat dosa.

Saya bukan orang suci ato sok suci

Tapi saya ini hanyalah seorang manusia biasa yang lengkap dengan atribut sebagai manusia biasa.

Sering terdengar kata “kamu tidak tahu siapa saya? Saya ini bla…bla…bla”, tahu sendiri lanjutannya kan? Terkadang saat hati sedang off terbesit kata “ah siapa kamu emang saya pikirin? atau gak muncul bisikan dalam hati lha terus kalo kamu si ini, si itu, lantas kenapa? Menangkap sinyal dari orang yang ingin diperlakukan lebih dari biasanya, karena mereka merasa bukan manusia biasa. Manusia dengan atribut “Siapa Dia” misalkan saja saya kan seorang “sebut jabatannya” jadi harusnya kamu memperlakukan saya seperti ini. Lha kog jadi berfikiran negative tentang orang ya?

Intinya semua orang ingin di hormati dan dihargai dengan atribut siapa dia, dan terkadang kita memandang orang berdasarkan siapa mereka. Dan tanpa kita sadari kita telah mendiskriminasikan orang-orang di sekitar kita. Tapi bukan berarti kita tidak boleh menghormati orang dan menghargai orang lain. Dihormati dan dihargai itu hak setiap orang kok, jadi alangkah baiknya jika kita melakukannya tanpa memandang siapa dia. Entah itu jabatan, gelar, profesi atau semua atribut yang dipunyai orang tersebut. Kecuali orang tersebut menghilangkan sendiri haknya untuk dihargai dan dihormati, maksudnya orang itu tidak menghargai kita, melecehkan, dan segala tindakan lain yang tidak menyenangkan, tentunya dengan cara yang baik.

Tak jauh beda dengan Kata “Apa dari dirimu?” sebenarnya apa yang ada dalam diri ini? Sebuah pertanyaan yang kadang teringiang dalam pikiran. Boleh jadi cantik, tampan, jelek, kaya, miskin, cerdas, bodoh, dll yang melingkupi kita. Jika kau sadari semuanya bukanlah milik kita, semua hanya titipan semata. Dan semuanya bisa hilang dalam hitungan detik. Tak ada yang bisa dibanggakan dari diri ini, terkadang kesombongan datang sembunyi-sembunyi menggoda diri. Dengan demikian muncul keinginan untuk membanggakan apa yang ada dalam diri.

Semua orang memiliki pandangan yang berbeda tentang kehidupan, alangkah sangat indah jika melihat kehidupan dengan rasa syukur, dan berupaya mengisi tiap detik kehidupan dengan mengoptimalkan potensi dalam diri agar bisa memberikan kebaikan kepada orang lain khususnya diri sendiri.

Happy New Year 1433 H...


Selasa, 15 November 2011

Cerita part 3

Halo Tina,

Begini Tina, ada anak baru yang ikut naik bus sekolahku. Aku sebenarnya ingin membuat lelucon, jadi aku mengatakan sesuatu yang jahat tentang dirinya, hanya agar orang-orang tertawa. Ia mendengarnya dan langsung menangis. Sekarang, aku merasa sangat tidak enak. Apakah ada cara untuk membereskan masalah ini?

Gus yang merasa bersalah.

Halo Gus yang merasa bersalah,

Aduh, pertanyaanmu mengingatkan aku akan pengalamanku sendiri. (aku berharap tidak).

Saat aku masih duduk di kelas dua, aku mengatakan kepada semua orang bahwa pete kudisan. Tentu saja, sebenarnya ia tidak kudisan. Tetapi, anak-anak disekolah langsung menjauhinya. Pada musim panas tahun itu, pete dan keluarganya pindah ke kota lain, dan aku belum bertemu dengannya lagi sejak itu. Tapi kalau aku bertemu dengannya suatu hari nanti, aku sangat ingin meminta maaf padanya!

Kamu mungkin berharap bisa melupakan kejadian tidak enak dengan anak perempuan yang ada di dalam bus itu. Tapi percayalah, kamu tidak akan bisa melupakannya. Kalau aku jadi kamu, aku akan segera meminta maaf keapadanya. Dan benar-benar menebus kesalahanmu, kamu jga harus mengatakan kepada teman-temanmu bahwa kamu menarik semua perkataanmu tentang anak itu. Memang tidak mudah melakukannya, tapi kamu harus tetap melakukannya. Kamu akan merasa ratusan kali lebih baik setelah kamu mengatakan “aku minta maaf” dengan lantang. Bahkan mungkin ribuan kali lebih baik.

Untuk semua anak yang merasa diri mereka lucu saat mereka mengejek orang lain: banyak cara lain untuk melucu dengan tidak melukai perasaan orang lain. Kamu hanya perlu menggunakan imajinasimu saja.

T. Truly

Sumber: Aku Bisa by Nancy Loewen

Edisi Cerdas Emosi

Cerita part 2

Hai Tina,

Guruku ingin agar aku lebih sering bertanya dan mencoba menjawab pertanyaan di kelas. Tapi aku takut sekali! Bagaimana kalau aku salah? Bagaimana kalau aku lupa apa yang ingin aku katakan?

Kelly si pendiam

Hai Kelly,

Masalahku malah sebaliknya. Guruku ingin agar aku lebih diam dan memberikan kesempatan kepada anak-anak lain untuk berbicara. Aku sedang berusaha melakukannya.

Temanku Jackie merasakan hal yang sama denganku, jadi aku sangat mengerti perasaanmu, ia juga sangat pendiam di kelas, tetapi belakangan ini ia sudah sedikit lebih aktif. Menurut Jackie, ia lebih mudah berbicara saat ada pelajaran yang sangat ia sukai, seperti matematika. Ia melakukannya dengan cara benar-benar konsentrasi pda pelajaran tersebut hingga ia lupa tentang hal-hal lainnya, seperti merasa gugup.

Mungkin kamu harus memilih mata pelajaran yang benar-benar kamu sukai dan berusaha untuk lebih aktif saat pelajaran itu. Tidak lama lagi, kamu aka merasa lebih mudah untuk aktif dipelajaran-pelajaran lainnya.

Satu hal lagi, sebaigan besar anak biasanya memikirkan banyak hal lain saat di dalam kelas, hingga mereka tidak terlalu memikirkan kesalahan orang lain. Lagipula siapa yang peduli jika sesekali kamu membuat kesalahan? Membuat kesalahan bukanlah hal yang aneh. Pernahkah kamu benar-benar memerhatikan anak-anak dikelasmu yang sepertinya tahu segalanya? Coba sesekali kamu perhatikan. Apakah mereka selalu benar? (kemungkinan besar tidak). Apakah terkadang anak-anak yang lain menertawakan mereka? (mungkin iya). Apakah mereka juga menertawakan diri mereka sendiri? (mungkin iya). Tidak ada seorangpun yang sempurna. Bahkan orang-orang yang MERASA dirinya sempurnapun sebenarnya tidak sempurna.

Jadi, ayo Kelly, jangan takut untuk aktif di kelas. Kamu pasti bisa melakukannya!

T. Truly

Sumber: Aku Bisa by Nancy Loewen

Edisi Cerdas emosi

Cerita

Halo T:

Tolong! Aku baru diberitahu kalau aku harus mengenakan kacamata. Semua orang pasti akan menertawakanku. Mengapa aku tidak boleh memicingkan mataku seumur hidup?

Nelly si rabun

Halo Nelly,

Kalau kamu memicingkan matamu terus, wajahmu akan tetap seperti itu selamanya. Setidaknya itulah yang dikatakan Kakek Charlie.

Ibu tiriku harus mengenakan kacamata saat ia duduk di kelas 3. Kejadian itu sudah lama sekali, tetapi kacamata itu pasti selalu berhasi ditemukan. Ia meletakkan kacamatanya di tempat yang terjangkau adik bayinya, tetapi adiknya hanya membasahinya dengan air liur. Setelah sekian lama, ia semakin merasa kesulitan untuk tidak memakainya. Jadi lama-kelamaan, ia semakin biasa mengenakannya. Dan tahu tidak? Semua orang juga jadi terbiasa melihatnya.

Memang benar, kamu pasti akan diejek pada awanya. Beberapa anak memang tidak dewasa. Sementara anak-anak lainnya ingin bersikap ramah, tapi dengan cara yang aneh. Namun lama-kelamaan mereka akan bosan sendiri dan membiarkanmu mengenakan kacamata.

Lagipula, jika kamu tidak bisa melihat dengan jelas, bagaimana kamu bisa menonton film? Bermain sepak bola? Memata-matai orang lain? Kamu memerlukan mata yang berfungsi dengan baik. Menurutku, kamu harus membeli kacamata yang paling keren yang bisa kamu temukan dan memakainya di depan orang banyak. Kamu bisa menciptakan tren terbaru.

T. Truly

Sumber: Aku Bisa by Nancy Loewen

Edisi Cerdas Emosi

Senin, 14 November 2011

Mencintai Seperti Matahari,,,

Mencintai Seperti Matahari


Seorang wanita bertanya pada kekasihnya

tentang harapan dan arti sebuah cinta

Ketika Wanita berkata ingin menjadi

Seperti bunga yang paling indah di dunia

Sang kekasih berkata ingin menjadi matahari.

Wanita tidak mengerti kenapa Kekasihnya ingin jadi matahari,

bukan kupu kupu atau kumbang yang bisa terus menemani bunga.

Ketika Wanita berkata ingin menjadi rembulan

sang kekasih berkata ingin tetap menjadi matahari

Padahal matahari dan bulan tidak bisa bertemu

tetapi kekasihnya ingin selalu jadi matahari

Ketika Wanita berkata ingin menjadi Phoenix

yang bisa terbang ke langit jauh di atas matahari

Sang kekasih malah berkata ia akan selalu menjadi matahari

Seketika itu Wanita tersenyum pahit dan kecewa.

karena sudah berubah 3x namun kekasihnya tetap keras kepala

ingin jadi matahari tanpa mau ikut berubah bersamanya

Maka wanita pun pergi dan tak pernah lagi kembali

tanpa pernah tahu alasan kenapa kekasihnya tetap menjadi matahari

Andai saja dia tahu...

Saat wanita jadi bunga

kekasihnya ingin menjadi matahari

agar bunga dapat terus hidup dan berkembang

karena Matahari akan memberikan semua sinarnya

untuk bunga agar ia tumbuh sebagai bunga yang cantik

Walau matahari tahu ia hanya dapat memandang dari jauh

dan pada akhirnya kupu kupu yang akan menari bersama bunga

Ini disebut kasih yaitu memberi tanpa pamrih.

Andai saja dia tahu

Saat wanita jadi bulan

kekasihnyatetap menjadi matahari

agar bulan dapat terus bersinar indah dan dikagumi.

Cahaya bulan yang indah

hanyalah pantulan cahaya matahari

tetapi saat semua makhluk mengagumi bulan

siapakah yang ingat kepada matahari.

Matahari rela memberikan cahaya nya untuk bulan

walaupun ia sendiri tidak bisa menikmati cahaya bulan

dilupakan jasanya dan kemuliaannya sebagai pemberi cahaya

agar bulan mendapatkan kemuliaan

Ini adalah bentuk sebuah Pengorbanan

menyakitkan namun sangat layak untuk cinta

Andai saja dia tahu...

Saat wanita jadi Phoenix yang dapat terbang

tinggi jauh ke langit bahkan di atas matahari

Kekasihnya ingin tetap menjadi matahari

agar Phoenix bebas untuk pergi kapan saja ia mau

dan matahari tidak akan mencegahnya.

Matahari rela melepaskan phoenix untuk pergi jauh

namun matahari akan selalu menyimpan cinta

yang membara di dalam hatinya hanya untuk phoenix

Matahari selalu ada untuk Phoenix

walau phoenix tidak selalu ada untuk matahari.

Tidak akan ada makhluk lain selain Phoenix

yang bisa masuk ke dalam matahari dan mendapatkan cinta nya.

Ini disebut dengan Kesetiaan

walaupun ditinggal pergi dan dikhianati

namun tetap menanti dan mau memaafkan.

"Sungguh tiada penyesalan untuk mencintai seperti matahari".

Sabtu, 12 November 2011

A Little About Tears


Ketika wanita menangis,itu bukan berarti dia sedang mengeluarkan senjata terampuhnya,melainkan justru berarti dia sedang mengeluarkan senjata terakhirnya.

Ketika wanita menangis,itu bukan berarti dia tidak berusaha menahannya,melainkan karena pertahanannya sudah tak mampu lagi membendung air matanya.

Ketika wanita menangis,itu bukan karena dia ingin terlihat lemah,melainkan karena dia sudah tidak sanggup berpura-pura kuat.

Mengapa wanita menangis?Karena wanita juga seorang manusia yang memiliki perasaan.Wanita tidak pernah menuntut banyak kecuali pengertian.Kadang wanita terlihat manja, banyak maunya,atau mungkin di mata pria,wanita hanyalah makhluk yang menyusahkan.

Tapi ketahuilah,wanita masih tetap berdiri tegar meski pria telah menghantamnya dengan banyak rasa sakit yang mendera.Wanita masih tetap seperti orang yang sama,ketika pria berusaha pergi dan menghindar lantas datang kembali membawa asa.

Meski wanita terlihat tidak peduli,meski wanita terlihat mengacuhkan,tapi percayalah jauh dilubuk hatinya,wanita punya sejuta doa untuk pria.Karena wanita ditakdirkan untuk berpasangan, tidak untuk menjalani kesendirian.

Wanita memang selalu tampak berlebihan dalam mengeksplorasi perasaannya, itulah mengapa anak selalu terlahir dari rahim kaum wanita. Karena Allah ciptakan ruang luas di bawah hati wanita untuk tempat bernaungnya hasil-hasil cinta.

Selasa, 08 November 2011

In Heaven


Wiping away the miracle of seeing you
I won’t be able to live on
Even when I’ve escaped from every dream
The first time I saw your image
It felt like i was drowning in the raindrops of this world

From where am I watching you?
Forever
Even if there’s regret, there’s really no way of seeing you
Memory of a shadow
Moistness of a name
It’s there in that little memory

I can’t do it, really can’t do it
It’s like you’re by my side
Not waiting, I’m not waiting anymore
I’ll try again to say something
I’ll try again to leave some memory
Walking in the dreamscape
In my footsteps
Afraid to close my eyes

Don’t go, don’t leave
Can’t you remain by my side
Lies, all are lies
I can’t hear anything
Love you, I love you
Can’t you see that from one single line
Love you, I love you
Will you love me again

So fast, you have already clean forgotten
the tracks of finding you have also disappeared

This last path, adheres closely to my tears
again I inch a little closer (again it’s about the same)

(I’ve also changed)
You’re not here by my side
I’m going to go now
I’m going to go
Now i’m going to follow your path
Follow an endless path
Going everywhere to find you
I’m afraid that losing her will bring sadness

Don’t go, don’t leave
can’t you remain by my side
lies, all are lies
i can’t hear anything
love you, i love you
can’t you see that from one single line
love you, i love you
will you love me again

don’t go, don’t go, can you remain here
lies, lies, i can’t hear
i love you, i love you, can you see that
i love you, i love you, will you love me

don’t go, don’t go, can you remain here
lies, lies, i can’t hear
i love you, i love you, can you see that
i love you, i love you, will you love me

don’t go, don’t go, can you remain here
lies, lies, i can’t hear
i love you, i love you, can you see that
i love you, i love you, will you love me
I beg you, come back to me

don’t go, don’t leave
can’t you remain by my side
lies, all are lies
i can’t hear anything
love you, i love you
can’t you see that from one single line
love you, i love you
will you love me again